Prodi Teknologi Pangan UPN Veteran Jawa Timur Mengadakan Focus Group Discussion dalam Rangka Kajian Pangan Fungsional melalui Meta-Analisis
Pada 31 Juli – 1 Agustus 2024 Program Studi Teknologi Pangan telah mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Kajian Pangan Fungsional melalui Meta-Analisis.” Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) yang dihadiri oleh Prof. Dr. Anuraga Jayanegara, S.Pt., PgDip., M.Sc., M.Pd dari Institut Pertanian Bogor sebagai pakar publikasi berbasis meta analisis.
Diskusi ini berfokus pada metode meta-analisis dalam riset di bidang pangan. Para peserta membahas berbagai hasil penelitian yang akan dipublikasikan dan mengeksplorasi cara mengintegrasikan temuan tersebut ke dalam pengembangan metode penelitan dengan meta analisis. Melalui FGD ini, diharapkan terbentuk pemahaman yang lebih komprehensif mengenai potensi meta analisis dalam pengembangan riset maupun publikasi di bidang pangan fungsional dan mendorong kolaborasi lebih lanjut dalam penelitian di bidang ini.